Kira-kira
jam 5 pagi sebelum adzan subuh berkumandang ,ayam-ayam kampung yang berada di
desa ku mulai berkoko’ saling bersahutan ,entah itu ayam betina ataupun ayam
pejantan. Biasanya di jam-jam segitu orang-orang di desa ku sudah bangun
,bersiap-siap untuk melakukan shalat subuh berjamaah di masjid .
Kira-kira jam 6 para ibu, bapak,
paman, bibi, kake’ dan nenek sudah bersiap-siap melakukan pekerjaan mereka
masing-masing . Entah itu berkebun ,beternak ,bertani, melaut, dan lain-lainnya
. sapi dan kambing mulai di gembalakan oleh pengembalanya di padang rumput ,di
sungai orang-orang juga mulai ramai untuk mandi ,nyuci piring ,nyuci baju dan
lain-lainnya .
Jika matahari sudah mulai memancarka
cahayanya (kira-jam 7) kalo waktu libur
sekolah biasanya aku olah raga pagi mengitari jalan-jalan dekat rumah bersama teman-temanku,
menikmati pemandangan yang indah sambil menghirup segarnya udara pagi hari di desaku. Di desa ku banyak pohon-pohon
besar yang berjejer di pinggir-pinggir jalan .
Jika sudah jam 9-12 matahari mulai
panas , orang-orang yang bekerja akan balik ke rumah meraka masing-masing,
berkumpul dengan keluarganya lagi sambil menikmati keindahan alam yang berada
di sekitar rumah .Pamanpun akan pulang dari melaut membawa ikan, kake’ juga
pulang dari sawah membawa rumput ,dan bibi’ juga pulan dari pasar .Mereka akan
berkumpul bersama sambil sambil ngegosip
hal-hal yang baru mereka dengar sewaktu bekerja tadi .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar