Sabtu, 14 Juli 2012

Inilah Kamarku

Oleh: M. Iqbal Farhan


           Kamarku terletak di belakang ruang tamu,di depan pintu yang berwarna kehitaman ini tertuliskan kata “Assalamu’alaikum sebelum masuk kamar” yang setiap waktu ku melewatinya keluar masuk.Memang kata-kata itu ku tuliskan agar menjadi kebiasaan dalam keseharian hidupku.
           Kamarku memang tak terlalu besar,mungkin ukurannya 4x3 m.Ketiks ku buks pintu kamar ku buka,bau keringat beserta campuran aroma parfum menyerbak di kamar ini.Agar baunya sedikit berkurang,ku nyalakan kipas angin yang terletak di atas meja belajarku.Nyman sekali rasanya.
           Disebelah kanan pintu ada sebuah lemari box yang tak terlalu besar ukurannya dimana tempat ku menyaimpan pakaian-pakaian yang ku kenakan setiap hari.Di atas meja belajarku ada buku-buku yang tersusun cukup rapih,sebuah lampu belajar,sebuah computer beserta alat perangkatnya dan alat-alat tulis yang ku gunakan setiap hari.
           Di balik pintu bergelantungan sebuah celana panjang,baju kokoh,kain sarung,tas berbentuk ransel dan ikat pinggang.
           Dinding-dinding kamar ku hiasi dengan cat berwarna hijau kekuningan.Jjam dindig dan sebuah kalender menempel di atasnya. Di atas lantai kamarku,ku letakkan sebuah kasur yang setiap hari ku gunakan untuk beristirahat .Di atasnya ada dua buah bantal,sajadah dan beberapa buku yang habis ku baca setiap malam.
           Nyaman sekali rasanya berada di dalam kamarku ini walaupun ukurannya tak terlalu besar,aku suka menghabiskan waktuku mengerjakan tugas dan melakukan tugas apa pun di kamar ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar